Bacopa Caroliniana

Bacopa

Bacopa Caroliniana adalah salah satu jenis tanaman stem low maintenance, banyak digunakan oleh penghobi dikarenakan perawatan yang mudah, tidak terlalu membutuhkan cahaya tinggi dan low CO2.. Bacopa caroliniana memiliki daun yang lebih lebar dibanding jenis monnieri, oleh karena itu jenis ini lebih banyak dipilih dan digunakan karena terlihat lebih rimbun dan padat, serta pertumbuhan nya lebih cepat dari bacopa monnieri.

Tanaman ini akan jauh lebih optimal apabila diberi cahaya sedang hingga high, injeksi CO2 serta pemberian nutrisi yang mencukupi, karena tanaman akan lebih sehat dan mengeluarkan warna, daun nya akan berwarna kuning kecoklatan pada bagian atas bahkan pada sebagian kasus bacopa caroliniana ini bisa mengeluarkan warna orange.

Tanaman ini bisa ditanam dibagian belakang aquarium atau bisa juga pada area tengah, namun kebanyakan ditaruh pada bagian tengah karea bacopa ini sering dijadikan mix atau campuran dengan tanaman pada aquascape tema dutchstyle.

Sumber Gambar : buceplant.com

Ada Pengalaman Dengan Bacopa Caroliniana ?

Asal

Amerika Utara

Tipe

Stem

Tingkat Kesulitan

Mudah

Tinggi Tanaman

10-30 cm

Kebutuhan Cahaya

Rendah

Kebutuhan CO²

Rendah

Pertumbuhan

Lambat

Penempatan dalam Tank

Belakang

Galeri

Bagikan

Flora Lainnya